Memanfaatkan Google Doodle untuk Bahan Tulisan

Susah cari ide untuk menulis? Yah, sama dong *toooss*. Banyak yang bilang kalau menulis itu bisa dari mana saja, misalnya dari hal-hal kecil di sekitar kita sebenarnya bisa menjadi bahan tulisan menarik kalau kita mampu meraciknya. Tapi kenyataannya susah banget ya *hiks*. Saking banyaknya ide kadang malah nggak bisa keluar tulisan. Adanya nulis judul lalu nulis narasi lalu simpan sebagai draft lalu lama-lama dihapus *hahaha ini gue banget*. Banyak nggak sih yang mengalami seperti itu? 

Etapi kalau kita jeli, sebenarnya kita bisa memanfaatkan google doodle lhoh. Apaan tu? *mata merem satu*. Jadi, google doodle itu logo google yang dimodifikasi dan ditampilkan kalau ada peringatan atau event tertentu di negara yang support google. Ada tim khusus untuk menggambar logo ini. 

Kalau kita buka google.com biasanya ada gambar-gambarnya kan? Nah, itu dia namanya google doodle. Biasanya sih yang menjadi google doodle tokoh dunia yang karyanya sangat dikagumi. Seperti saat ini google doodle memperingati ultahnya Hannah Arendt. Kadang gambar mainan atau event-event penting dunia bisa menjadi logo di google doodle. 

Dari google doodle tersebut kita bisa search tentang tema yang muncul pada hari itu. Dengan referensi sana-sini maka bisa dijadikan bahan tulisan di blog kita. Bahkan dengan membaca referensi tersebut dari yang semula nggak tahu sesuatu atau nggak kenal tokoh dunia, kita bisa tahu. Intinya selain bisa dijadikan bahan tulisan, dengan google doodle kita bisa menambah wawasan. 


-Semoga bermanfaat-

3 comments